Mbak Ida,
Ini nyusul untuk jawaban pertanyaan e)
Dari penelitian yang ada di website ini : http://www.pubmedcentral.nih.gov/articlerender.fcgi?artid=1151832
Disebutkan : As Lactobacillus casei DN-114 001 strongly inhibits interaction of adherent-invasive E. coli with intestinal epithelial cells, this finding suggests that the probiotic strain could be of therapeutic value in Crohn's disease.
Kesimpulannya L. Casei (strain probiotik) bisa dijadikan terapi untuk Crohn's disease.
salam,
-drRetha-
----- Original Message -----
From: dr Retha
To: dika-ot@yahoogroups.com
Cc: Piyata piyat ; mahrizal ; Indra Syafri ; putra
Sent: Monday, November 21, 2005 11:13 PM
Subject: Re: [DIKA-OT] Tanya : Inflamatory Bowel Disease
Mbak Ida,
Terlebih dahulu saya coba cuplikkan dari buku Ilmu Penyakit Dalam FKUI jilid 2 (hal 135) + Harrison Principles of internal medicine edisi 14 (bab 140) tentang penyakit ini yaa :
CROHN disease
Epidemiologi : Banyak di negeri Barat, di Indo frekuensinya sangat kecil. Biasanya pada usia 20 - 60 th
Penyakit ini mengenai bisa mengenai seluruh bagian dari saluran pencernaan, mulai dari mulut sampai anus, tetapi yang terbanyak pada bagian perbatasan usus halus dan usus besar (Ileocaecal). Mula** timbul luka** pada dinding** usus yang kemudian memborok (ulserasi). Bisa terjadi penebalan dinding usus juga.
Penyebabnya hingga kini (buku tsb dicetak ulang 1998) belum diketahui. Ada faktor autoimun yang berperan. Tetapi mungkin juga infeksi virus. Belum jelas apakah ada peranan faktor genetik atau tidak. ==> {saya akan coba browse dulu untuk mendapat info terbaru... ditunggu yaaa ;-) atau mungkin ada sejawat yang bisa nambahi?}
Gejala klinisnya : Demam, nyeri perut, diare (sering disertai darah), lemah, penurunan berat badan, gangguan pertumbuhan pada anak**.
Pada kasus yang berlokasi di ujung usus halus (ileus) seringkali gejalanya menyerupai radang usus buntu.
Komplikasi yang mungkin timbul bisa berupa sumbatan usus ; fistula antara usus dengan organ lain di sekitarnya seperti kandung kemih, ataupun vagina pada wanita (fistula adalah saluran patologis yang terbentuk dan menghubungkan 2 rongga) ; bahkan bisa pula menjadi keganasan usus.
Kemudian untuk pertanyaan :
a) sudah terjawab kan?
b) gejala klinis seperti diatas, bukan penyakit ganas tetapi dalam keadaan kronis bisa menjadi satu keganasan
c) faktor pemicu masih belum diketahui secara pasti
d) Dari buku tersebut diatas belum ada angka kasus dari Indo. Yang jelas frekuensinya kecil.
e) terapi penyakit ini lebih bersifat medis konservatif, yaitu dengan pengaturan jenis diet dan obat**an seperti kortikosteroid maupun antibiotik.
Tentang hubungan probiotik L.casei dengan penyakit saya belum ketahui. Mungkin sejawat yang lain ada yang tau?
f) .... ??
Mungkin itu dulu, semoga bermanfaat...
salam,
-drRetha-
----- Original Message -----
From: ida susanti
To: dika-ot@yahoogroups.com
Sent: Friday, November 18, 2005 1:46 PM
Subject: [DIKA-OT] Tanya : Inflamatory Bowel Disease
Dear netters,
Adakah diantara anda (dokter/bapak/ibu/ netter lainnya) yang mengetahui
informasi mengenai Inflamatory Bowel Disease/Chrone's Disease :
a) Seperti apakah penyakit itu, apakah semacam penyakit diare atau apa?
b) Bagaimana gejala klinisnya ? Apa termasuk penyakit ganas ?
c) Apa faktor pemicunya (apakah bersifat genetis?)?
d) Berapa tingkat prevalensinya di Indonesia ? Apakah umum ditemukan disini? Negara mana saja yang punya prevalesi tinggi?
e) Apakah sudah ada obatnya ? Apakah betul bakteri asam laktat (probiotik)
tertentu (L. casei) dapat mengatasi penyakit ini ?
f) Di Indonesia apakah sudah ada yang melakukan riset di bidang ini?
Saya memerlukan info di atas. Saya sudah search di internet tapi sampai saat ini belum mendapat jawaban yang memuaskan. Demikian pertanyaan saya, mohon masukannya. Terima kasih sebelumnya.
wassalam,
ida
Post a Comment Blogger Facebook